14 Juni, 2015

#Shalat Shubuh Berjamaah #25 #26 #27....dst

Wah sudah lama tak posting Shalat shubuh berjamaah, meski tak posting,  shalat tetap lanjut, tulisan nya sudah melebihi 21 kali, pastinya sholatnya jamaahnya sudah hampir sebulan lebih... jadi insyaalah sudah bisa menjadi kebiasaan positif.
Itu meneurut seorang Peneliti bernama Dr. Maxwell Maltz, seorang Dokter dan juga pakar transformasi  yang menulis buku Psikocibernetik. 
Dan telah menjadi acuan  banyak tokoh sukses di dunia.
Jika kebiasaan sudah dilakukan lebih dari 21 hari, bisa menjadi kebiasaan positif...begitu juga sebaliknya...:)))

Ada juga yang mengatakan harus 90 hari, tapi aku lupa namanya.

Jadi untuk sementara, postingan Shalat Shubuh Berjamaah di stop dulu, tapi nanti kalo lagi Mood boleh dilanjut lagi kok..:)

Apakah itu sebuah MITOS?
Buktikn saja sendiri...hehe, bagiku kebiasaan baruku shalat shubuh berjamaah di masjid bersama keluarga, banyak memberikn nilai positif.

Ada postingan dr Kompasiana sbb :

Mitos tersebut sumbernya dari buku Dr. Maxwell Maltz, seorang ahli bedah plastik. Pada tahun 1960 Mazwell mengamati pasien-pasien yang diamputasi. Ternyata mereka memerlukan waktu rata-rata 21 hari untuk beradaptasi terhadap kehilangan anggota tubuhnya. Berdasarkan pengamatan tersebut, Maxwell mengambil kesimpulan pendek bahwa manusia memerlukan waktu sekitar tiga minggu untuk mengadaptasikan diri terhadap perubahan-perubahan di dalam hidup.
Ada penelitian terbaru dari Phillippa Lally dari University College London yang dipublikasikan dalam European Journal of Social Psychology. Ternyata waktu yang diperlukan untuk menciptakan habit itu bervariasi tergantung tingkat kesulitan perilaku yang diinginkan, kurang lebih antara 21 hari-66 hari (sekitar 2 bulan) waktu yang ditetapkan menjadi batas yang universal.

Jadi setelah 21 hari lebih, sementara postingan Shalat shubuh berjamaah berhenti dulu okey...nanti sambung lagi...banyak hal y menarik sebenarnya setiap shalat disana. ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar