30 November, 2020

INSPIRASI DARI MAR DAN AOC

 INSPIRASI DARI OMAR DAN AOC


Kultum Subuh Oleh Jasmina Zahra


1 Desember 2020


Pagi hari ini saya tidak punya materi spesial untuk dismapaikan.  Saya akan menyampaikan hal sederhana saja.  Sebagai mahasiswa kajian Amerika, saya terinspirasi dengan tiga orang perempuan anggota Kongres Amerika Serikat.  Meraka adalah Ilhan Omar (38), Alexandra Ocasio-Cortez (31) dan Rashida Tlaib.


Ilhan Omar dan Rashida Tlaib adalah perempuan muslim anggota kongres.  Omar berasal dari Somalia, sedangkan Thalib keturunan Palestina.  


Ilhan Omar baru  sekitar tahun 1995 tiba di Amerika sebagai imigran asal Somalia.  Sebagai anggota Kongres ia bukan seorang yang pergi tanpa mengganjilka dan datang tanpa menggenapkan.  Ia sangat berintegritas, cerdas, dan lawan debat yang tangguh.  Ia banyak mengeritik pemerintahan Trump yang sangat rasis dan diskriminatif terhadap para imigran, terutama dari Amerika Tengah dan Selatan.






Sebagai seorang imigran dari Dunia Ketiga, ia dapat merasakan penderitaan yang dirasakan oleh para imigran yang ditolak masuk dan harus tinggal di tenda-tenda di perbatasan antara Meksiko dan Amerika.  Ia juga merasakan pandangan stereotip negative warga Amerika terhadap dirinya yang brkulit hitam dan mengenakan hijab.  Di tengah suasana Islamophobia yang besar karena sikap Presiden Donald Trump, Omar berdiri tegak menentang sikap rasisme dan Islamophobia. 


Yang sangat menarik perhatian saya selanjutnya adalah Perempuan Anggota Kongres keturunan Amerika Latin Alexandra Ocasio-Cortez atau biasa dipanggil AOC.  Ia pernah membuat CEO facebook Max Zuckerberg seolah menjadi kucing berhadapan dengan macan.  Max Zuckerberg yang sangat terkenal cerdas itu dibuat tak berkutik dan tidak mampu menjawab pertanyaan AOC seputar keamanan facebook menjaga rahasia identitas para penggunanya.


AOC pernah diserang dan dijatuhkan karakternya oleh sesama anggota kongres, Ted Yoho.  Anggota Kongres  dari Partai Republik ini menghinanya dan merendahkannya sebagai seorang perempuan dan mengata-ngatainya sebagai  “fu*ing b*ch”.  Sebuah umpatan yang sangat kasar.   Saat ia ditegur bahwa ia telah merendahkan seorang perempuan, Yoho tidak mengaku dan ia mengatakan bahwa ia juga punya anak perempuan.    AOC membalasnya dengan sebuah pidato tentang nilai-nilai Amerika dan nilai-nilai keluarga. Punya anak perempuan bukan berarti  berhak menghina perempuan lain.  Kejadian Yoho menghina AOC ternyata terekam kamera TV, dan akhirnya Yoho mengakui perbuatannya.


Yang menarik bagi saya, walau Ilhan Omar dan AOC merupakan selebriti terkenal, selalu menjadi topic pemberitaan politik  dan statusnya di twitter selalu di-retwit banyak orang namun keduanya tetap bagai anak muda biasa. Mereka pernah ikut dalam festival game online “Among Us” dan menyedot jutaan penonton dari seluruh dunia.  Pengelola situs game online itu pun terkesima.  Saat bertanding, Omar dan AOC pun melakukannya dengan serius, penuh ekspresi namun tetap  wajar saja sehinga membuat para gamer seluruh dunia memandng kedua anggota kongres itu bagian dari mereka dan sekedar girls next door. 


Apa yang dilakukan Omar dan AOC adalah lompatan cerdas.  Ia dibenci oleh penguasa Amerika,  presiden Donald Trump, namun ia dipuja anak-anak muda Amerika.  Mereka tidak ragu  masuk ke dunia para gamers.  Dan dalam waktu singkat kedua congresswomen ini mendapat pengikut dalam jumlah besar. 


Inilah yang kemudian memancing inspirasi dalam benak saya.  Mengapa kita tidak pernah melakukan dakwah melalui game online.   Jika para juru dakwah dan mubaligh kita hanya menggunakan metode dakwah ceramah –walau dengan video—tanpa kemampuan untuk menyapa dan bergabung dengan kaum muda sekarang, tentu dakwah kita akan ditinggalkan.  Para gamers, anak-anak muda yang suka menghabiskan waktu berjam-jam untuk bermain game online ini, jika didekati dengan cara ikut bermain game, ternyata mau mendengarkan.  Terbutki pesan-pesan AOC dan Omar kini selalu di-quote oleh para gamer muda ini.  Dan inilah yang tidak dilirik oleh Donald Tryump, dan akibatnya: ia kalah!


Mari kita mulai.

25 November, 2020

Ibu seperti air..kata kak Nadia

 

 Ini kata kata yang ditulis kaka waktu aku ultah ke 45


Ibu seperti air, selalu menyirami kita semua dengan kebiasaan baik yang Allah sukai... 

Terimakasih ibu...


Semoga ...

doany dikabulkan Allah swt,..

aamiin

18 November, 2020

Rencana Allah vs Rencana manusia

 Hari Senen yang sibuk


Hari senin adalah hari yang cukup sibuk bagiku.

Senen adalah jadwal piket ku di KUA sebagai Penyuluh Non PNS

Senin biasnya juga rapat DPRS PKU Sruweng.

Kebetulan hari itu juga ada rapat Pendirian SD Muhamamdiyah Alkautsar.

Dan juga sekarang ada kegiatan baru lagi, Bikin rekaman video dakwah untuk chanel Youtibe PKU Sruweng.


Maka aku biasanya nulis di secarik kertas jadwal hari ini.

Jam 08.00 - 09.000 rekaman video

Jam 09.00 - 12.00 piket KUA

12. 30 - 13.30 pengajian karyawan mas sokka

13.00 - 15.00 rapat internal DPRS

Yah begitulah rencana manusia, jadwal pertama sukses, rekaman di pku sruweng gak begitu lama, eh gak sengaja  pas habis rekaman ketemu Bu Ida, suaminya sedang sakit, di PKU, akhirnya aku sekalian menjenguk dan mendoakan, Alhamdulillah dikasih Allah jalan pahala, didoakan malaikat 70.000 sampe sore :)

Lalu aku menuju KUA

Ternyata kantor sedang dibongkar..alhasil pindah ke rumah depan, kebetulan ada yg mau konsultasi, si suami ditinggal istri sdhama 11 bulan...suami masih ingin mempertahankan RT nya...tapi istri sdh ounya gebetan lain...


Wajah lakinkali ini seperinya jauh dari air wudhu. Lalu aku tanya...sholatnya bagaimana mas...katanya jarang sholat... astaghfirullahaladzim...

Aku menasehati nya, kalo ingin hidup baik,perbaiki shalatnya.

Karena kondisi kantor agak berantakan..

Maka, memang disarankan untum WFH dulu sampai kamis, rupanya itu oesan Pak Kholid kepada penyulu h yg aku gak tau hehe.

Alhirnya aku pamit sekitar jam 10.30.

Waktu kuganakan untuk mengahdiri rapat pendirian SD Muhammadiyah di PCM Sruweng Simpang Lima.

Alhamdulillah, qaddarallah rapat lancar, dan pak ketua minta sekalian saja rapat singkat DPRS disitu, tidak memakan waktu lama , hanya setengah jam, rapat DPRS pun selesai.

Jadi praktis jam 12.30 semua rapar selesai.

Aku pun bergegas ke rumah karena pengajian karyawan menantiku.

Pengajian yg awalnya dimulai jam 12.30 diberi kelonggaran jam 13.00 baru di  mulai.

DanPengajian pun selesai jam 14.00 wib

Alhamdulillah semua agenda berjalan dengan lancar... ternyata rencana Allah lebih indah dari rencana manusia...Berprasangka baik saja sama Allah...


Ihdina Asyirat al mustaqim...

04 November, 2020

Ridha Allah ada pada Ridha Orangtua

 Seorang Psikolog Turki pernah memberi nasehat agar anak anak kita menjadi anak yang baik dan sholeh sholehah, diantaranya adalah doa dari orangtua, terutama ibunda.

Daei sebuah blog atau twitter Sang psikolog memberi tips...Angkat kedua tanganmu sambil menyebut satu persatu nama anak-anakmu…. dan mengabarkan kepadaNya bahwa engkau ridho atas mereka masing-masing. Begini doanya:


اللهم إني أُشهدك أني راضية عن إبني/إبنتي (…..) تمام الرضا وكمال الرضا ومنتهي الرضا


فاللهم انزل رضوانك عليهم برضائي عنهم                                                                      


” Allahumma innii usyhiduka annii roodhiyah ‘an ibnii/ibnatii (sebut nama anak-anakmu satu persatu) tamaamarridho wa kamaalarridho wa muntahayirridho. Fallahumma anzil ridhwaanaka ‘alaihim biridhooii ‘anhum”


(Ya allah aku bersaksi kepadaMu bahwa aku ridho kepada anak2ku (….) dengan ridho paripurna, ….ridho yang sempurna dan ridho yang paling komplit. Maka turunkan ya Allah keridhoanMu kepada mereka demi ridhoku kepada mereka).

Demikianlah semoga bisa kita amalkan...

Semoga anak anak kita menjadi  anak sholeh dan sholehah, taat pada Allah, taat pada orangtua dan pemimpin bagi orang 2 yang taqwa


Wallahu a'lam bishawab

03 November, 2020

Nasehat Kakek, banyak baca doa ini

 رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا إِنَّكَ أَنتَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ. رَبَّنَا وَاجْعَلْنَا مُسْلِمَيْنِ لَكَ وَمِن ذُرِّيَّتِنَا أُمَّةً مُّسْلِمَةً لَّكَ وَأَرِنَا مَنَاسِكَنَا وَتُبْ عَلَيْنَا إِنَّكَ أَنتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ

Ya Tuhan , Terimalah kebaktian kami. Sesungguhnya Engkau Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. Ya Tuhan, jadikanlah kami berdua orang yang tunduk patuh kepada-Mu, dan jadika pula anak turun kamiumat yang tunduk atuh kepada-Mu, tunjukkanlah kepada kami cara dan tempat ibadah haji kami, serta terimalah taubat kami. Sungguh Engkau Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang.”

 (Al –Baqarah : 127-128)


Doa diatas adalah doa Nabi Ibrahim yang terdapat dalam surat Albaqarah

Ibu saya, Ibu Hayatun selalu bercerita, ini adalah doa yg selalu dikatakan Kakek saya, Mbah Muflikh untuk selalu diamalkan setiap selesai sholat.

Saya sudah tahu lama doa ini, tapi hanya kadang 2 melafalkan nya.

Entah kenapa pagi ini tiba tiba saya ingin berdoa dengan doa ini, lalu aku menyampaikan berita ini ke suami, dan entah kenapa suami sepertinya antusias dengan doa ini. Padahal beliau juga sering menyampaikan ayat ini. Pagi ini  beliau berkali2 melafalkan nya.

Ya Allah..jadikan kami terus berdoa dan tak jemu berdoa pada Mu..aamiin