07 September, 2021

Menambah Ilmu

 *Menambah Ilmu*


Ada hal yang harus bertambah seiring dengan selalu bertambahnya usia kita, bahkan secara khusus ALLAH Ta'ala berfirman kepada kekasih-Nya:


‏﴿١١٤﴾ ... وَقُل رَّبِّ زِدْنِى عِلْمًا


*... dan katakanlah (wahai Muhammad): "Ya Rabb-ku, tambahkanlah ilmu kepadaku."*

(Thaahaa: 114)


Jika ALLAH Ta'ala meminta Nabi ﷺ untuk berdoa dan berupaya agar ilmu beliau selalu bertambah, bagaimana dengan kita?


Sudahkah kita memanjatkan doa di atas?

Sudahkah kita berusaha agar ilmu kita terus bertambah, hari ini lebih banyak dari kemarin?


Dan sudahkah ilmu yang kita miliki membuat kita "bertambah"..?

Tambah yakin kepada ALLAH,

Tambah semangat beribadah,

Tambah baik dan santun dalam bertutur dan bersikap?


Imam Syafi'i -rahimahullah- menegaskan:

*"Ilmu bukanlah teori yang Anda hafal namun yang bermanfaat (diamalkan) dalam kehidupan Anda.."*

(Baihaqi dalam Al Madkhal 516)


Di antara doa yang diajarkan Nabi saw adalah berdoa untuk memohon tambahan ilmu yang bermanfaat. Adapun doa yang dimaksud adalah sebagai berikut:


اللَّهُمَّ انْفَعْنِي بِمَا عَلَّمْتَنِي ، وَعَلِّمْنِي مَا يَنْفَعُنِي ، وَزِدْنِي عِلْمًا وَالْحَمْدُ لِلَّهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ



”Ya Allah, berilah kemanfaatan atas segala ilmu yang Engkau ajarkan pada saya. Berilah saya ilmu yang bermanfaat dan tambahkanlah ilmu pada saya. 

Segala puji bagi Allah dalam setiap waktu.”


Doa ini bersumber dari hadis riwayat Imam Ibnu Majah.


Bersyukur .

Yang telah dianugerahi Ilmu hendaknya senantiasa bersyukur karena ilmu itu tidak lain karena pertolongan Nya, sbgmana Daud dan Sulaiman berdoa:


وَلَقَدْ ءَاتَيْنَا دَاوُۥدَ وَسُلَيْمَٰنَ عِلْمًا ۖ وَقَالَا ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ ٱلَّذِى فَضَّلَنَا عَلَىٰ كَثِيرٍ مِّنْ عِبَادِهِ ٱلْمُؤْمِنِينَ 


_Dan sesungguhnya Kami telah memberi ilmu kepada Daud dan Sulaiman, dan keduanya mengucapkan: "Segala puji bagi Allah yang melebihkan kami dari kebanyakan hamba-hambanya yang beriman"_


Wallahu a'lam bishawab


Selasa, 7 September 2021


*Dari berbagai sumber*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar